Friday Fun Science “Bumble Bee Balloon”

Al-Jannah menyiapkan Pemimpin Taqwa dan Kreatif

Friday, October 28th 2022
Friday fun science “Bumble bee balloon”

Kegiatan Friday fun science Pra Dasar IAS Al-Jannah bulan Oktober ini ialah “Bumble bee balloon”.

Kegiatan ini membutuhkan bahan-bahan berupa:
1. Botol
2. Cuka
3. Soda kue
4. Balon

Eksperimen yang dilakukan ialah menggelembungkan balon tanpa ditiup. Balon bisa menggelembung dengan percampuran cairan cuka dan soda kue.

Caranya soda kue sebanyak 1 sendok makan dimasukkan ke dalam balon dan 100 ml air cuka dimasukkan ke dalam botol. Kemudian balon ditutupkan ke botol yang berisi air cuka. Maka terjadilah percampuran soda kue dengan cuka yang menghasilkan gas sehingga balon dapat mengembang dengan sempurna.

Alhamdulillah anak-anak sangat tertarik dengan kegiatan ini. Dan ingin segera mencoba eksperimennya.

Kegiatan ini bertujuan untuk melatih kreativitas anak dengan mengeksplorasi hal-hal yang baru dan menarik. Dan juga menstimulasi mereka untuk meningkatkan rasa ingin tau.

Semoga dengan kegiatan fun science ini, anak-anak semakin bertambah ilmu pengetahuannya tentang science dan semakin semangat dalam belajarnya.

info pendaftaran siswa baru :
Ibu Vini : 0821-2500-6000
www.sekolah-aljannah.com

#sekolahiasaljannah#sekolahislamdepok#sekolahalamdepok#sekolahsainsdepok
#tk#playgroup

Leave Comment

Your email address will not be published.